Review : Wardah Everyday Cheek & Liptint

oleh Ella Fitria
Wardah Everyday Cheek & Liptint
Wardah Everyday Cheek & Liptint
Benar nggak sih kalau sebagian perempuan nggak bisa lepas dari pewarna bibir (PEWARNA) dalam aktivitas sehari-hari? Memang sih kayanya nggak sedikit perempuan yang mementingkan lipstik, lipgloss, liptint, atau sejenisnya dibanding dengan segambreng foundation, bedak, dkk yang bisa membuat penampilan makin oke, kece, dan pede. Termasuk diriku, kadang kalau mau pergi dan nggak sempet pakai bedak dkk nggak jadi masalah, bakal tetap pede asalkan gincu sudah mendarat mulus di bibir. Kenapa? Karena menurutku dengan gincu, muka yang tadinya kluwes bisa berubah sedikit lebih terang macam lampu bohlam dihidupin saat kegelapan. Yang setuju tos dulu sini lah.
Beberapa bulan yang lalu kuiseng nyoba  produk brand lokal sejuta umat. Coba tebak, brand apa? Ya apalagi kalau bukan Wardah. Produk-produk yang nggak kalah bagus dengan brand internasiyonel, harganya pun masuk banget buat kalangan sobat misqueen. Termasuk Wardah Everyday Cheek & Liptint ini, inovasi liptint yang oke parah. Bisa bikin warna bibir ombre-ombre ala artes koriya gitu. 
Nggak cuma untuk bibir, Sist. Ya dari kemasaanya udah jelas banget tertulis Wardah Everyday Cheek & Liptint. Cheek artinya apaan? Pipi kan? Nah lho bisa dipakai buat blush on. Baru tahu banget ada produk multifungsi gini, atau akunya aja yang katrok. Huhuhu
Fyi, Wardah Everyday Cheek & Liptint memiliki 3 shade yakni 01 Red Set, Glow. 02 My Baerry dan 03 Pink On Point. 
Mari kita kenalan sama si Wardah Everyday Cheek & Liptint shade 01 Red Set, Glow.

Kemasan Wardah Everyday Cheek & Liptint

Wardah Everyday Cheek & Liptint
Wardah Everyday Cheek & Liptint
Kemasan Wardah Everyday Cheek & Liptint agak berbeda dengan kemasan lipstik wardah pada umumnya, tampilan warna kemasan yang mentereng lebih seger terlihat di dus liptint dengan perpaduan warna merah, putih, dan hijau tosca. Di kemasan dus terdapat keterangan shade, ingredients, date exp, dan klaim blushtensity fit & 7 natural essence.
Beralih dari kemasan dusnya, kemasan liptintnya cukup kece dengan botol berwarna merah dove dan tutup botol berwarna putih polos serta body botol liptint tertera tulisan Wardah Everyday Cheek & Liptint, nah bagian bawah botol terdapat nomor shade. Pas pertama kubuka dusnya, serasa bukan brand dari Wardah karena warna kemasan yang beda dari biasanya. Untuk aplikatornya menyatu dengan tutupnya, ya kaya liptint pada umumnya sih. Aplikatornya berbentuk agak lancip, body aplikatornya datar tapi meruncing. Kalau kata beauty vlogger istilahnya doe foot.

Formula Wardah Everyday Cheek & Liptint

Seperti yang kubilang tadi, Wardah Everyday Cheek & Liptint mengklaim diperkaya dengan blushtensityity fit & 7 natural essence yang bisa melembabkan bibir (Moisturising+Nourishing), warna yang natural dan pigmented (Pigmented and Natural Finish), dan aroma buah (Yummy Fruity Aroma).

Hasil Pemakian Wardah Everyday Cheek & Liptint


Yakalau menurutku sih tekstur si Wardah Everyday Cheek & Liptint enak diaplikasiin, cair tapi juga kental, warnanya bagus banget meski dipakai seharian dibawa makan dan minum tetap aja nempel keliatan natural, walaupun agak pudar dikit. Liptint ini juga nggak bikin bibir kering, setelah beberapa menit diaplikasikan terasa meresap dan ringan banget. Kalau pengin kaya bibirnya mbak-mbak koriya pakai liptint ini cukup di bibir bagian dalam, trus balurkan dengan jari.
Wardah Everyday Cheek & Liptint
Wardah Everyday Cheek & Liptint

Untuk aromanya kusuka banget, beneran yummy! Manis buah gitu, kalau kemakan pun rasanya masih manis tapi agak pait dikit sih. Yakali liptint bukan buat dimakan Ellaaaaa. Wkwkwk

Eh iya kalau mau pakai buat cheek (pipi), tinggal olesin aplikatornya ke pipi, dikit aja, trus langsung balurkan dengan jari. Tapi kunggak begitu suka liptint ini dipakai untuk cheek. Karena kujuga jarang pakai blush on, tekstur liptintnya agak susah dibaurkan kalau kecampur dengan foundation yang udah nempel di kulit. Jadi agak ndlemok gitu, emang akunya aja yang nggak ahli pakai blush on dengan tekstur cream gini. Enakan yang padat tinggal sapu-sapu doang. Ehehehe
Harga Wardah Everyday Cheek & Liptint 
Kalian bisa beli Wardah Everyday Cheek & Liptint di mana-mana, karena counter Wardah udah mblarah-mblarah dipenjuru kota pasti ada. Tapi kemarin kubeli online dengan harga sekitar Rp. 35 ribu. Mayanlah dapat liptint neto 5.5 g. Ckckck
Nah kalau kamu lebih suka pakai lipstik, lipgloss, lipmate, liptint, atau lipstik alami  dengan mamam cabai dua kilo? Apaan! 🤣

Ella Fitria

You may also like

0 0 vote
Rating Artikel
Subscribe
Notifikasi
guest
0 Komentar
Feedback Sebaris
Lihat semua komentar
Ella Fitria
18 Juni 2019 00:46

wkwkwk, iya mbak baunya enaaa. aku lebih suka dipakai di bibir bagian dalam, warnanya jadi keliatan natural.. tp kadang aku touch up pakai lipmate, wkwk