Ingin beli Asuransi Kecelakaan Diri Secara Online? Ikuti Tips ini!

oleh Ella Fitria
asuransi kecelakaan

Di era digital ini, belanja apapun sangat dimudahkan karena bisa dilakukan via online. Begitu pun dengan membeli asuransi kecelakaan diri, semua orang bisa membelinya secara online tanpa harus mengunjungi kantor perusahaan asuransi.

Semua produk asuransi menjadi sangat dekat dengan nasabahnya bahkan kini berada di genggaman dan di ujung jari mereka. Hanya dengan perangkat mobile seperti smartphone atau tablet, calon nasabah sudah bisa menjelajahi layanan asuransi online.

Bahkan kini, membeli dan pengajuan klaim juga bisa dilakukan secara online, jadi pengguna tidak perlu lagi repot-repot mengurusnya ke unit pelayanan asuransi. Perusahaan asuransi terus berinovasi untuk memanjakan penggunanya dengan layanan asuransi yang dapat diakses via online.

Bila nasabah ingin membeli produk asuransi kecelakaan via online, perhatian hal-hal berikut:

1. Kunjungi Situs Resmi Perusahaan Asuransi

Ketika ingin membeli produk asuransi secara online, kunjungi situs resmi dari perusahaan asuransi yang ingin digunakan. Dengan begitu, Kamu akan mendapatkan berbagai informasi yang bisa menjadi pertimbangan dalam membeli asuransi kecelakaan.

2. Pahami Produk Asuransi Kecelakaan Dengan Cermat

Supaya tidak keliru dalam memilih produk asuransi kecelakaan diri, maka Kamu perlu memahami apa saja yang perusahaan asuransi tersebut tawarkan. Pastikan Kamu benar-benar memahami manfaat, kewajiban dan fitur yang ditawarkan.

Baca setiap fitur secara cermat, pastikan di halaman itu tersaji informasi yang lengkap dan detail. Sehingga Kamu dapat memahami apa saja yang akan didapatkan nantinya. Pilihlah produk yang benar-benar dibutuhkan dan sesuai dengan kemampuan.

3. Terdaftar OJK

Pilihlah perusahaan asuransi yang terdaftar OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Dengan begitu keamanan terjamin dan membuat Kamu lebih tenang di masa depan. Biasanya perusahaan asuransi yang sudah besar sudah pasti terdaftar OJK, namun untuk memastikannya bisa mengeceknya dengan bertanya langsung dengan agen asuransi yang menangani Kamu.

4. Pahami Premi serta Periode Pembayarannya

Saat ingin membeli produk asuransi secara online, perhatikanlah biaya premi yang harus dibayarkan. Pastikan memilih premi sesuai dengan kemampuan sehingga kedepannya tidak akan mengganggu stabilitas keuangan Kamu.

Selain itu, perhatikan periode pembayaran premi yang ditetapkan, pastikan sesuai dengan apa yang diinginkan sehingga tidak akan menyesal di kemudian hari.

5. Fast Respon

Meskipun pembelian asuransi kecelakaan dilakukan secara online, tapi perusahaan yang bagus akan merespon dengan baik dan cepat. Perusahaan asuransi terbaik pastinya menyediakan customer service yang mudah dihubungi dan merespons nasabah dengan cepat baik via telepon, hotline service, chat online, bahkan hingga layanan di sosial media.
Dengan begitu, Kamu bisa menghubungi perusahaan asuransi dengan mudah dan mendapatkan layanan dan pelayanan terbaik.

Membeli asuransi secara online sudah menjadi hal yang umum dilakukan oleh masyarakat Indonesia. Selain lebih praktis, pembelian asuransi via online pun dapat menghemat waktu.
Ini adalah era digital, jadi tidak perlu takut tertipu karena perusahaan asuransi terbaik sudah pasti hadir secara online. Seperti Garda Me misalnya yang merupakan layanan asuransi kecelakaan diri yang hadir via online untuk memudahkan nasabah mendapatkan asuransi terbaik.

Jadi jangan ragu untuk membeli asuransi secara online, dan pastikan bahwa Kamu mengikuti 5 tips yang sudah dibaca diatas. Dengan begitu Kamu akan mendapatkan produk asuransi kecelakaan diri terbaik.

You may also like

0 0 vote
Rating Artikel
Subscribe
Notifikasi
guest
6 Komentar
Terbaru
Terlama Paling Banyak Vote
Feedback Sebaris
Lihat semua komentar
fanny_dcatqueen
22 September 2022 10:18

Aku suka Krn membeli asuransi apapun skr ini gampang. Soalnya aku termasuk yg sering beli, Trutama asuransi perjalanan mba. Kalo asuransi kecelakaan diri, itu udh include dlm asuransi kesehatan yg aku punya sih. Kerusakan mobilnya udh ada di asuransi mobilku juga.

Kalo dulu males beli asuransi Krn kayak diteror Ama agennya . Padahal niat mau nanya2 doang. Udh kayak ditagih beli. Tapi kalo skr, kan enak Yaa, bisa milih2 dulu mana yg bagus, baru ntr kalo memang udh fix beli, tinggal beli secara online

Masandi wibowo
14 September 2022 14:24

Semudah itu mengajukan Asuransi. Bisa sambil rebahan ini mah. Eh.. sambil boncengan juga bisa sih. Aku mau juga ikut Asuransi. Tapi belum nemu yang cocok.

ainun
6 September 2022 23:11

dan biasanya aku perlu cari-cari referensi atau nanya ke temen-temen yang sudah punya asuransi tersebut, untuk memastikan produk mana yang cocok, karena pilihan asuransi juga banyak dan covernya ada yang beda-beda